Rabu, 09 Februari 2011

gdss

Surat Pembaca

Surat Pembaca :

BEREDAR JAWABAN LEWAT SMS

Saya siswa SMP 1 Sedayu. Tanggal 3 Desember 2010 saya menjalani ujian semester 1. Saat saya menjalani ujian, kekecewaan saya muncul ketika teman-teman saya dengan leluasa bisa mencontek, bertanya kepada temannya dan adapun malah smsan. Padahal saat ujian ada pengawas yang menjaga, tapi entah kenapa mereka berani melakukan perbuatan curang itu.
Setelah selesai ujian saya bertnya kepada teman saya tentang kesulitan yang ia dapat saat ia menjalani ujian, tapi ia hanya menjawab ringan, “tidak sulit kok! Orang saya dapat sms yang rerisi jawaban!”. Karena saya sempat terkejut dengan jawaban itu, saya pun menimbali, “awh, paling juga jawaban yang beredar salah!”. Tapi teman saya menjawab dengan tersenyum, “ya tidak mungkin lah, orang yang ngasih jawaban anaknya cukup pandai kok”.
Jika memang sudah banyak kejadian curang seperti itu, kenapa tata tertib tidak di prtegas dan di benahi. Dan pengawas ujian pun juga harus berbenah diri.
Kalau memang banyak yang menyayangkan kenapa siswa banyak yang mencontek, sebaiknya juga ada kerjasama dari pengawas, jangan memberi kesempatan siswa untuk mencontek. Pengawas juga harus melarang siswa mengunakan alat komunikasi seperti HP agar tidak dimanfaatkan siswa untuk menyebarkan jawaban saat ujian.
Nah apakah pengawas ujian sudah melakukan tugasnya dengan baik???